Trend Bentuk Busana Muslim Shafira

Trend Bentuk Busana Muslim Shafira

Berpakaian muslim, atau berpakaian tertutup kini sudah menjadi trend yg sangat popular, banyak sekali pilihan model baju dan model jilbab yg dapat kita temui di pasar mall atau butik butik di sekitar kita. Terkadang saking banyaknya pilihan kita jadi bingun menentukan mana yg sebaiknya kita pakai, berikut adalah contoh busana busana muslim shafira

Pekan mode Jakarta Fashion Week 2012 menjadi pilihan label ternama untuk kali pertama memamerkan koleksi terbarunya. Termasuk label busana muslim shafira, yang menggelarshowtunggal di hari kelima JFW 2012.

Di panggung JFW 2012, Shafira mengenalkan tren 2012 terinspirasi motif oriental antik dari Jepang dan China, yang diterjemahkan dalam 49 busana muslim koleksi terbarunya. Koleksi busana muslim shafira untuk tren 2012 mengangkat tema The Mesmerizing Orientalism.

“Desain 2012 bertema oriental paduan Jepang dan China, berbeda dengan konsep Beyond Borders Shafira pada 2011 yang cenderung terinspirasi budaya Eropa,” jelas Feny Mustafa, desainer dan pendiri Shafira saat konferensi pers jelang fashion show Shafira.

Meski memilih tema berbeda, Shafira konsisten memberikan pilihan busana muslim modern yang elegan dan simpel. Kali ini, Shafira memberikan kejutan menyegarkan melalui koleksi busana menggunakan bahan sutera dan motif digital print.

“Motif digital print ini menjadi tren 2012, yang dikombinasikan dengan batik Lasem,” jelas Feny.

Percampuran warna juga menjadi pembeda lainnya di koleksi Shafira ini. Mulai padu padan warna cerah, hingga gradasi warna pada bahan busana muslim rancangan Shafira. Label ritel fashion muslim pertama dan terbesar di Indonesia ini juga memberikan pilihan berbusana sesuai gaya personal dengan konsep padu padan. Busana muslim tak harus dipasarkan satu set. Konsep busana muslim modern cenderung memberikan pilihan selera busana per potong, untuk kemudian dipadu-padankan.

“Shafira menjalankan konsep padu padan busana muslim sejak tiga tahun belakangan, atau memasuki tahun keempat pada 2012 ini,” jelas Feny menambahkan, di usia Shafira yang ke-22, konsep busana muslim modern semakin mengikuti tren internasional.

Konsep busana muslim shafira untuk perempuan modern

Koleksi 2012 dari Shafira menonjolkan gaya busana feminin, romantis, trendi, glamor, juga kasual yang playful dengan pemilihan warna cerah dan motif yang berani. Busana muslim Shafira tren 2012 ini cocok membalut tubuh perempuan yang berani tampil beda penuh warna.

Busana romantis dari Shafira ditonjolkan melalui rangkaian palet pastel dusty pink, hijau pupus, dan baby blue. Aplikasi bordir emas bermotif oriental juga draperi pada detil busana memberikan kesan romantis dan feminin. Siluet yang trendi diperlihatkan melalui padu padan short dan long jacket, juga melalui variasi celana dan rok. Kesan playful juga menonjol dari keseluruhan konsep desain busana muslim oriental ala Shafira ini.

Motif bunga dan garis banyak dijumpai pada koleksi busana muslim Shafira ini. Model jaket banyak dijumpai pada koleksi Shafira 2012 ini. Lagi-lagi, detil busana menjadi perhatian. Perpaduan motif bunga, garis, bahkan batik ditampilkan dengan desain yang unik pada luaran termasuk jaket. Pada beberapa busana, motif-motif ini juga diperlihatkan di bagian dalam jaket atau busana luaran lainnya.

Kerudung juga mendapat perhatian khusus Shafira. Untuk memenuhi kebutuhan perempuan yang aktif, koleksi busana muslim modern ini juga menampilkan busana luaran dengan capuchon yang praktis dan modis. Anda bisa padu padan capuchon dengan inner yang praktis, dan tetap terlihat modis.

Pengguna busana muslim lebih bisa mengeksplorasi gaya melalui inspirasi busana dari Shafira ini. Pilihannya di tangan Anda, tetap modis berbusana muslim, namun patuh pada aturan berbusana muslim yang menutupi tubuh dengan busana longgar yang gaya. Anda berani tampil beda?


Artikel Yang Disukai :



 
Copyright © MODENA | Powered by Blogger | Template by Blog Go Blog